SENTRA AUDIO VISUAL : KISAH DIBALIK TARIAN LENGGANG NYAI

 

Lenggang Nyai

Tarian lenggang nyai merupakan tarian kreasi baru yang diciptakan oleh Wiwiek Widiastuti pada tahun 2001, tarian yang beranjak dari tari Betawi yang dikemas sedemikian rupa telah mendapat banyak respon positif dari masyarakat. Diapresiasi oleh berbagai kalangan hingga kini semakin berkembang di masyarakat.


Tarian Lenggang nyai terinspirasi dari kisah yang cukup fenomenal di kalangan masyarakat Betawi, yakni Nyai Dasima.


Gerak tariannya sangat menarik, sehingga banyak masyarakat yang tertarik untuk menyaksikan pertunjukannya. Pada awal penciptaannya, tari Lenggang Nyai digarap guna kebutuhan pertunjukan hiburan di suatu acara liga sepak bola di sebuah stadion di Senayan.


Semenjak pementasannya, pertama kali dengan begitu banyaknya penonton yang antusias menyaksikan pertunjukannya, akhirnya Wiwiek Widiastuti berupaya mementaskan kembali tari Lenggang Nyai ini.


Tari Lenggang Nyai yang kini laris dipertunjukan, kini banyak diapresiasi oleh para seniman tari, khususnya daerah Betawi. Tidak hanya di sanggar tari milik Wiwiek Widiastuti, perkembanngannya sudah memasuki sanggar-sanggar tari betawi di ibukota, seperti wilayah Setu Babakan, yakni sanggar seni Betawi. Setu Babakan juga menjadikan tari Lenggang Nyai sebagai materi tari inti yang dipelajari oleh anggota sanggarnya.


Banyaknya yang melestarikan karya Wiwiek Widiastuti membuat Wiwiek berusaha melakukan penyempurnaan pada karyanya tersebut. Sebagai macam pelatihan baik di bidang akademik maupun non akademik dilakukan oleh wiwiek agar karyanya terus bertahan tanpa ada perubahan.

Posting Komentar

0 Komentar