MAKNA LEBARAN

 


Hari raya idul fitri atau yang lebih dikenal dengan Lebaran, merupakan momen yang ditunggu-tunggu bagi seluruh umat islam di dunia. Momen ini dirayakan oleh seluruh umat islam dengan rasa suka cita.

Perayaan Lebaran selalu identik dengan momen kembalinya kesucian seorang umat, karena dalam momen ini seluruh umat islam akan saling maaf memaafkan.

Perayaan momen lebaran juga dirayakan dengan berbagai versi, namun tetap dengan tujuan yang sama, yaitu ungkapan rasa syukur karena telah menyelesaikan puasa selama satu bulan penuh di bulan Ramadhan.



Pada saat perayaan lebara, banyak sekali tradisi-tradisi yang dilakukan. Misalnya, mudik, takbiran, sungkeman, silaturahmi, saling berbagi hadiah, dan ziarah kubur.

Posting Komentar

0 Komentar